$AIXBT Coin AI yang Naik 3000%, Akankah Token AI Mendominasi Market Kripto di 2024?Keberhasilan Token AI16Z dan AIXBTAnalisa Teknikal AIXBTMasa Depan
Dalam beberapa tahun terakhir, integrasi antara teknologi kripto dan AI terus berkembang, dengan tujuan menciptakan agen otonom yang mampu mengambil keputusan setara manusia dan melakukan transaksi digital. Pada tahun 2024, konsep ini mulai terwujud dengan kemunculan AI agents yang lebih sederhana, salah satunya adalah Aixbt.
Aixbt, diluncurkan melalui Virtuals Protocol pada November, telah menarik perhatian dengan cepat, mengumpulkan hampir 300.000 pengikut dalam dua bulan, dan meningkatkan nilai meme coin yang terkait dengannya hingga mencapai market cap di atas $500 juta.
Meskipun Aixbt bukan sepenuhnya otonom dan terkadang mendapat masukan manusia, popularitasnya di kalangan pengguna kripto menunjukkan daya tarik AI agents. Selama bulan Desember, Aixbt mendapatkan dukungan dari tokoh-tokoh penting dalam ekosistem Bitcoin, dan ini turut mendongkrak nilai token AIXBT hingga lebih dari $0,65 pada malam tahun baru.
Keberhasilan Token AI16Z dan AIXBT
Token AI16Z dan AIXBT, yang terkait dengan AI-driven trading bots, telah mencapai all-time high baru, menarik perhatian besar di market kripto. AI16Z, yang berfungsi dalam model hedge fund terdesentralisasi, memungkinkan pemegang token berpartisipasi dalam pengambilan keputusan dana melalui agen AI.
AIXBT, dibangun di atas Virtuals Protocol, mengkhususkan diri dalam menganalisis data media sosial dan market untuk membuat prediksi kripto. Dalam seminggu terakhir, harga AIXBT meroket hampir 73%, dengan market cap mencapai $445 juta.
Virtuals Protocol, platform penciptaan AI agents terbesar di dunia kripto, mendukung AIXBT dan mengokohkan posisinya sebagai pemimpin proyek kripto berbasis AI.Dengan keberhasilan ini, platform seperti Virtuals Protocol dan token seperti AI16Z dan AIXBT menjadi pelopor dalam transformasi landscape keuangan digital dengan daya dorong AI.
Analisa Teknikal AIXBT
Analisa teknikal AIXBT menunjukkan bahwa harga token saat ini bergerak di antara level support dan resistance yang penting. Pada grafik 1 jam terbaru, terdapat level resistance utama di $0,5264 dan $0,5570, yang dapat menjadi penghalang kenaikan harga lebih lanjut. Sementara itu, level support berada di $0,4624 dan $0,4305, memberikan zona perlindungan bagi harga jika terjadi koreksi.
Chart Hargaa $AIXBT. Source : TradingViewPada pergerakan sebelumnya, AIXBT menunjukkan pola penurunan dari level resistance di $0,5570 menuju area support. Tren ini mengindikasikan potensi pembentukan pola konsolidasi, dengan volatilitas yang cukup tinggi. Trader dapat memanfaatkan strategi breakout jika harga berhasil melewati salah satu dari level penting ini.
Indikator teknikal seperti RSI dan moving averages juga menunjukkan kondisi yang menarik. RSI saat ini berada di zona netral, memberikan sinyal bahwa harga belum overbought maupun oversold. Moving averages jangka pendek memperlihatkan sedikit tekanan bearish, tetapi masih dalam batas yang wajar.
Masa Depan AI Tokens dan Minat Para Whale
AI tokens seperti ai16z dan aixbt menarik perhatian besar dari para whale, dengan investasi jutaan dolar pada harga strategis. Dengan rencana peluncuran blockchain dan token launchpad pada kuartal pertama 2025, token-token ini diprediksi akan memimpin rally kripto berikutnya.
Dalam 24 jam terakhir, beberapa whale telah mengambil posisi bullish pada token ai16z, yang saat ini diperdagangkan pada $1,63. Token ini merupakan parodi dari firma investasi a16z dan telah mengalami lonjakan harga sebesar 155% dalam seminggu terakhir.
Selain ai16z, aixbt dari Virtuals juga menarik perhatian para whale. Dengan peningkatan harga sebesar 62% dalam 7 hari terakhir dan market cap sebesar $535 juta, aixbt terus menjadi sorotan, dan investasi besar dari whale menunjukkan kepercayaan akan pertumbuhan jangka panjang token ini.
Baca juga 10 Proyek Kripto yang Sukses Mengguncang Dunia Blockchain di 2024
Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.
Kamu mungkin juga menyukai
Cardano dan Pepe Tidak Dapat Memenuhi Target $1 dari FX Guys pada Q2 2025
CEO BlackRock Larry Fink dapat membayangkan dunia di mana bitcoin mencapai $700,000
CEO BlackRock Larry Fink menyarankan bahwa jika setiap orang "mengadopsi" percakapan tentang mengalokasikan, misalnya, 2% hingga 5% dari aset mereka ke bitcoin, harga cryptocurrency tersebut suatu hari nanti mungkin mencapai setinggi $700,000. Bitcoin baru-baru ini mencapai rekor tertinggi dan diperdagangkan di sekitar level $104,000.
HTX Ventures: RWAFi dan Pembayaran Stablecoin Siap Mendominasi Lanskap DeFi yang Berkembang